Manusia Dan Kebudayaan

Manusia Dan Kebudayaan
A.  Manusia
Menurut ilmu Eksakta :
·         Ilmu Kimia, “Manusia merupakan kumpulan dari partikel-partikel atom yang membentuk jaringan-jaringan system yang dimiliki oleh manusia.”
·         Ilmu Fisika, “Manusia adalah kumpulan dari berbagai system fisik yang saling terkait satu sama lain dan merupakan kumpulan dari energy.”
·         Ilmu Biologi, “Manusia merupakan makhluk biologis yang tergolong dalam golongan makhluk mamalia.”
Menurut ilmu Social :
·         Ilmu Ekonomi, “Manusia merupakan makhluk yang ingin memperoleh keuntungan atau selalu memperhitungkan setiap kegiatan, sering disebut Homo Economicus.”
·         Ilmu Sosiologi, “Manusia merupakan mahluk sosial yang tidak dapat berdiri sendiri.”
·         Ilmu Politik, “manusia merupakan makhluk yang selalu ingin mempunyai kekuasaan.
Manusia terdiri dari 4 unsur yang saling terkait, yaitu :
Ø  Jasad          
Ø  Hayat       
Ø  Ruh  
Ø  Nafs
Manusia sebagai 1 kepribadian mengandung 3 unsur, yaitu :
Ø  Id               
Ø  Ego
Ø  Superego
B. Hakekat Manusia
v  Makhluk ciptaan Tuhan yang terdiri dari tubuh dan jiwa sebagai 1 kesatuan yang utuh
v  Makhluk ciptaan Tuhan yang terikat dengan lingkungan (ekologi), berkualitas dan bermartabat     karena kemampuan bekerja dan berkarya
v  Makhluk biokultural (hayati dan budayawi)
C. Pengertian Kebudayaan
Yaitu segala sesuatu yang dihasilkan oleh akal budi manusia dengan tujuan mengolah tanah atau tempat tinggalnya / segala usaha manusia untuk dapat melangsungkan dan mempertahankan hidupnya di dalam lingkungannya. Budaya sebagai himpunan pengalaman yang dipelajari, mengacu pada pola-pola perilaku yang ditularkan secara sosial yang merupakan kekhususan kelompok sosial tertentu.
Unsur-unsur kebudayaan : menurut C. Kluckhohn, ada 7 unsur kebudayaan manusia, yaitu :
Ø  Sistem religi
Ø  Sistem organisasi kemasyarakatan
Ø  Sistem pengetahuan
Ø  Sistem mata pencaharian hidup dan sistem-sistem ekonomi
Ø  Sistem teknologi dan peralatan
Ø  Bahasa
Ø  Kesenian
D. Wujud Kebudayaan
Menurut dimensi wujudnya kebudayaan mempunyai 3 wujud, yaitu :
1.    Kompleks gagasan, konsep dan pikiran manusia
2.    Kompleks aktivitas
3.    Wujud sebagai benda
E. Orientasi Nilai Budaya
Menurut C. Kluckhohn, sistem nilai budaya dalam semua kebudayaan di dunia, secara universal menyangkut 5 masalah pokok kehidupan manusia, yaitu :
1.    Hakekat hidup manusia
2.    Hakekat kerja manusia
3.    Hakekat waktu manusia
4.    Hakekat alam manusia
5.    Hakekat hubungan manusia
F. Perubahan Kebudayaan
Perubahan yang terjadi dalam sistem ide yang dimiliki bersama oleh para warga masyarakat atau sejumlah warga masyarakat yang bersangkutan, contoh : aturan-aturan, selera, teknologi, bahasa dan lain-lain
G. Kaitan Manusia dan Kebudayaan
Manusia tidak dapat dilepaskan dari kebudayaan, karena kebudayaan itu merupakan perwujudan dari manusia itu sendiri. Apa yang tercakup dalam 1 kebudayaan tidak akan jauh menyimpang dari kemauan manusia yang membuatnya.

2 komentar:

andiny oktariana mengatakan...

kawan, karena kita sudah mulai memasuki mata kuliah softskill akan lebih baik jika blog ini disisipkan link Universitas Gunadarma yaitu www.gunadarma.ac.id yang merupakan identitas kita sebagai mahasiswa di Universitas Gunadarma juga sebagai salah satu kriteria penilaian mata kuliah soft skill.. terima kasih :)

Unknown mengatakan...

iyaahh... maksih saran nya..

Posting Komentar

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.